Ilustrasi : Khutbah Sholat Jum'at |
Contoh Khutbah Jum'at Singkat tentang Sholat
Segala puji hanya bagi Allah SWT yang membangun hati-hati yang lalai
dengan peringatan dan nasehatNya. Mengutus Nabi Muhammad SAW untuk
menyerukan umat manusia kepada jalan Allah dengan cara bijaksana dan
nasehat yang baik. Allah SWT berfirman, yang artinya
"Dan berikanlah peringatan, karena sesungguhnya peringatan itu
bermanfaat bagi kaum mukminin", sehingga bertambah kuatlah keimanan itu
dengan peringatan. Saya panjatkan puji kepada Yang Maha Suci atas
kebaikan-Nya yang banyak. Dan saya panjatkan rasa syukur kepada-Nya atas
anugerah-Nya yang besar.
Saya bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak
ada sekutu bagi-Nya di dalam ketuhanan dan mentadbirkan, dan jauh dari
perbuatan syirik yang kecil maupun yang besar. Dan saya bersaksi bahwa
Muhammad adalah Rasul Allah yang membawa berita gembira dan peringatan
dari Allah, dan petunjuk kepada kebaikan dan mengancam secara tegas
segala bentuk perbuatan yang dilarang oleh Allah SWT.
Ya Allah, limpahkanlah shalawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW,
beserta keluarga dan para sahabatnya yang senantiasa berada di jalan
Allah.
Para jama'ah yang berbahagia, saya serukan kepada jama'ah semua,
bertaqwalah kepada Allah dan peliharalah shalat. Biasakanlah kamu shalat
berjama'ah, sesungguhnya shalat merupakan rukun Islam. Karena shalat a
dalah tiang aga, jadi agama tidak akan berdiri tegak tanpa sholat.
Barangsiapa mendirikan shalat, maka ia telah menegakkan agamanya. Dan
barangsiapa melalaikan dan/atau meninggalkan shalat, maka ia telah
membinasakan Islam. Peliharalah diri kamu dari perbuatan yang
meninggalkan waktu shalat. Tidak ada alasan untuk meninggalkan,
meremehkan dan melupakan shalat karena urusan dunianya, karena mereka
akan mendapat kecelakaan siksa yang besar. Maka tercelalah orang yang
meninggalkan shalat, dan ia mati di luar Islam.
Diriwiyatkan dari Ali r.a, bahwa ia mendengar Rasulullah SAW bersabda :
Tidaklah seorang hamba itu, meninggalkan dan tidak menunaikan shalat, kecuali Allah mencorengkan wajahnya bahwa orang ini telah dikeluarkan dari rahmat Allah, sedangkan aku bebas darinya.
Diriwayatkan juga dari Umar dan Abu Hurairah r.a, dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda :
Jibril a.s turun dan berkata, "Bacalah!" Aku menjawab, "Aku tidak dapat membaca". Jibril berkata : "Akan datang menggantikan mereka suatu generasi yang meninggalkan shalat dan memperturutkan nafsu syahwat, maka mereka akan menemukan kebinasaan." Aku berkata, Wahai Jibril! Apakah sepeninggalku nanti umatku akan meninggalkan shalat?" Jibril menjawab, "Benar! Akan datang di akhir zaman nanti segolongan manusia dari umatmu yang meninggalkan shalat, menghabiskan waktu-waktunya hanya untuk memperturutkan nafsu syahwat. Maka bagi mereka dinar (harta) lebih utama dari shalat mereka."
Wahai hamba-hamba Allah, bertaqwalah kepada Allah dan hendaklah kamu
saling memerintahkan tentang shalat. Sesungguhnya Allah akan memberikan
rezeki kepada kamu dengan cara tidak terduga. Aku berlindung kepada
Allah dari godaan syetan yang terkutuk.
وأمر اهلك بالصّلوة واصطبير عليها لانسئلك رزقا نحن نرزقك والعاقبة للتّقوى
Artinya :
Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan sholat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezki kepadamu, kamilah yang memberi rezki kepadamu dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertakwa. (QS - Thaha : 132)
بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِى الْقُرْآنِ الْعَظِيْمِ، وَنَفَعَنِيْ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ اْلآيَاتِ وَلذِّكْرْ الْحَكِيْمِ. أَقُوْلِيْ هَذَا وَأَسْتَغْفِرُ الله الْعَظِيْمَ الْجَلِيْلَ، لِيْ وَلَكُمْ وَلِسَائِرِ الْمُسْلِمِيْنَ مِنْ كُلِّ ذَنْبِ، فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ.
Semoga Allah SWT memberkati kita sekalian dengan Al-Qur'an Al-Adzim, dan
memberikan manfaata kepada kita apa yang ada di dalamnya yang berupa
ayat-ayat dan peringatan yang mengandung hikmah. Saya rasa sampai di
sini dulu khutbah jum'at ini.
Sebagai penutup khutbah, saya memohon ampunan kepada Allah SWT, untuk
kita semua dan seluruh kaum muslimin agar terhindar dari segala dosa.
Mohon ampunan kepada-Nya, karena Allah Maha Pengampun lagi Maha
Penyayang.
Teman-teman, itulah contoh khutbah jum'at tentang sholat dengan tema "Sholat adalah Tiang Agama" semoga bermanfaat. Teman-teman bisa mengembangkannya lagi, karena contoh khutbah diatas sangat singkat namun tetap berisi.